Resep Kue Pukis Oreo Plus Pisang








  
Bahan-bahan
60 biji
1. Bahan biang :
2. 30 gram tepung terigu serba guna
3. 20 gram gula pasir
4. 6 gram ragi instan (me: fermipan @11 gram)
5. 100 cc air hangat (me: 1/2 gelas belimbing)



 Bahan Pukis A :
7. 6 butir telur ayam
8. 250 gram gula pasir


 Bahan Pukis B :
10.         300 gram tepung terigu serba guna
11.         12 buah biskuit oreo haluskan sisihkan lapisannya
12.         1/2 sdt vanili bubuk
13.         230 gram mentega (me: blue band) cairkan
14.         300 cc susu cair UHT
15.         4 buah pisang raja (me: ambon) potong kecil kecil

Taburan :
4 buah biskuit oreo haluskan sisihkan lapisan gulanya

Langkah

180 menit
  1. Campurkan semua bahan biang tutup selama 10 menit. Jadi seperti ini berbuih berarti bagus raginya


  2. Kocok telur gula sampai mengembang


  3. Masukkan bahan biang, kocok rata masuk terigu, oreo, susu, terakhir mentega cair sampai tercampur rata


  4. Tutup dengan lap diamkan 1 jam


  5. Kemudian pisang potong kecil kecil.


  6. Oreo untuk taburan haluskan.


  7. Panaskan cetakan pukis oles dengan blue band tuang adonan 2/3 saja beri potongan pisang tutup sebentar


  8. Setelah 1/2 matang taburi oreo tutup lagi cetakan


  9. Setelah matang angkat jangan lupa api kecil saja supaya tidak gosong tapi matang dalamnya.


  10. Pukis oreo plus pisang siap dinikmati harum aroma pisang apalagi masih hangat.


  11. Sudah dinginpun disimpan semalam masih lembut empuk sekali untuk teman ☕


  12. Sekali panggang penuh 21an hangat hangat yummy walaupun sedikit goosong


Sumber : Puji Winarni Cookpad

Selamat Mencoba



Post a Comment

0 Comments